Kolaborasi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Satu Kalimantan Timur mengadakan serangkaian acara untuk memperingati Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2024 yang jatuh pada 9 Desember. Kegiatan puncak peringantan Hakordia 2024 dimeriahkan oleh Bazar Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di halaman Komplek Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Timur dan Utara (Kanwil DJP Kaltimtara), Jalan Ruhui Rahayu No 1, Kota Balikpapan (Jumat, 20/12).

Kegiatan pemberdayaan UMKM Kemenkeu Satu ini melibatkan berbagai instansi Kementerian Keuangan di Kalimantan Timur meliputi Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb), dan Balai Diklat Pendidikan dan Pelatihan Balikpapan.

Bazar UMKM Kemenkeu Satu merupakan salah satu program pemberdayaan pelaku usaha kategori mikro, kecil dan menengah untuk memastikan ketahanan dan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas serta berkeadilan.

Kegiatan Bazar ini berlangsung mulai pukul 7 pagi yang diikuti oleh 40 pelaku UMKM di wilayah Balikpapan. Pembukaan Bazar UMKM yang dilakukan secara simbolis dengan pemotongan pita oleh Kepala Kanwil DJBC Kalimantan Bagian Timur Kusuma Santi Wahyuningsih bersama Kepala Kanwil DJP Kaltimtara Heru Narwanta.

“Dalam pelaksanaan Hakordia saya menekankan untuk seluruh pegawai Kementerian Keuangan di Kalimantan Timur lebih memaknai apa itu anti korupsi. Jadi kita harus bahu membahu bekerja sama dalam menegakan integritas. Dalam peringatan Hakordia ini kita menyelenggarakan Bazar UMKM sebagai sarana penyalur untuk pelaku UMKM untuk mempromosikan produk mereka. Harapannya para pelaku UMKM tidak hanya memasarkan produknya di dalam negeri tapi kita juga bisa membantu untuk melakukan pendambingan agar bisa tembus ke pasar luar negeri,” ujar Kusuma Santi Wahyuningsih dalam sambutannya selaku Kepala Perwakilan Kemenkeu Satu Kalimantan Timur.

Kegiatan dilanjutkan dengan Talkshow UMKM dengan mengusung tema “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi Dengan Pemberdayaan UMKM untuk Indonesia Maju”. Dalam talkshow ini, hadir tiga narasumber dengan berbagai latar belakang membawakan materi yang berbeda yaitu antikorupsi, ekspor, pembiayaan ultra mikro (UMi), hingga success story pelaku UMKM.

Acara Hakordia 2024 ditutup dengan sesi foto bersama. Melalui kegiatan ini, Kanwil DJP Kaltimtara berharap dapat memudahkan para pelaku UMKM untuk mendapatkan akses penjualan dan pengalaman pemasaran. Ini akan berdampak pada peningkatan omzet dan brand awareness produk yang dikenal oleh masyarakat sehingga dapat menaikkan angka penerimaan negara.

Pewarta: Jassica Dian De Vanti
Kontributor Foto: Honggo Priyanjoyo
Editor:

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.