Dalam rangka memberikan penghargaan kepada pegawai berprestasi, Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Khusus mengadakan Program Penghargaan Kinerja Pegawai pada Jabatan Tertentu di Lingkungan Kanwil DJP Jakarta Khusus Tahun 2018 (Senin, 6/8). Seleksi peserta dimulai dari penunjukkan daftar nama calon peserta oleh Kantor Pusat DJP dan dilanjutkan dengan Seleksi Tingkat Unit Eselon II yang terdiri dari beberapa tahap antara lain Penilaian Disiplin Pegawai, Rekomendasi Tim Seleksi Tingkat Unit Eselon II, Uji Kompetensi, Penilaian Makalah dan Uji Presentasi. Pemenang Hasil Seleksi pada Tingkat Unit Eselon II akan diikutkan pada Seleksi Tingkat Nasional yang akan dipusatkan di Kantor Pusat DJP.

      Peserta yang lolos Seleksi Tingkat Unit Eselon II Tahap I mengikuti tahap selanjutnya yaitu Penilaian Penulisan Makalah yang telah diselenggarakan di Aula Penanaman Modal Asing (PMA) Dua dan Tiga (Senin, 6/8). Anas Agung Susetyo menjadi satu-satunya perwakilan peserta dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) PMA Satu yang mengikuti seleksi pada tahap II.  Setelah diberikan penilaian, Anas berhasil meraih juara 2 dalam kategori Account Representative (AR). Setelah pengumuman, Muhammad Haniv, Kepala Kanwil DJP Jakarta Khusus, secara langsung menyerahkan hadiah dan piagam penghargaan kepada peserta yang meraih juara 1, 2, dan 3. KPP PMA Satu berharap prestasi yang membanggakan dan mengahrumkan naman PMA Satu ini dapat menjadi semangat oleh seluruh pegawai KPP PMA Satu untuk selalu berprestasi, berinovasi, dan bekerja lebih baik lagi.